-->

Apa Itu Netmask Dan Prefix | Belajar Pengalamatan Jaringan

 Pengertian Netmask atau Prefix? Fungsinya?

Halo apa kabar? semoga baik-baik saja dan tetap semangat ya, setelah kemarin membahas konversi bilangan desimal ke biner, hari ini kita lanjut membahas materi Netmask, bagi kalian yang belum baca artikel sebelumnya bisa klik disini ya.
 
Sebuah IP Address memiliki 32 bit angka biner dan didalamnya terdapat porsi untuk NETWORK-ID dan HOST-ID. 
NETWORK-ID digunakan sebagai alamat jaringan yang ingin berkomunikasi atau menentukan dimana device itu berada. Sedangkan HOST-ID  menunjukan server seperti yang ada pada dirouter.

Jadi prefix ini berfungsi penunjuk berapa banyak bit dari IP Address yang merupakan bagian atau porsi dari NETWORK-ID. Dengan mengertahui prefix kita bisa menentukan dan mengetahui berapa banyak HOST yang dapat digunakan pada sebuah jaringan.

Gimana jelas tidak? kalau masih bingung kalian bisa ulang baca aja ya, nah sekarang kita langsung masuk ke studi kasus untuk membahas prefix.

Ada tiga netmask yang sering digunakan yaitu:
255.255.255.0 dengan prefix /24
255.255.0.0 dengan prefix /16
255.0.0.0 dengan prefix /8
   
3 netmask yang sering digunakan

Bentar-bentar apa hubunganya itu min, dapat angka /24 dari mana? wuetss...tenang bakal admin jelasin. Untuk contoh kasusnya bakal admin jelasin pakai gambar ya.


Oke kita rekap dikit langkah-langkahnya:
1. Ubah deret netmask tadi ke bilangan biner
2. Setelah hasil didapat kita hitung jumlah angka 1 dan ketemulah angka 24, yang kemudian angka 24 itu menjadi prefix.

Harusnya kalian udah pada tau apa itu netmask dan prefix ya, admin harap begitu:)

Konversi Prefix ke Netmask

Prefix yang kita gunakan contohnya /21
/21 => 11111111.11111111.11111000.00000000
Nah disini kita hanya harus membuat angka 1 sebanyak prefix yang diminta.
Kalau kita konversi hasil prefix tadi ke bilangan desimal maka akan menjadi netmask dengan nilai 255.255.248.0

Satu soal lagi deh, misalnya
 /18 => 11111111.11111111.11000000.0000
Angka 1 sudah berjumlah 18 sesuai prefix yang diminta untuk medapatkan netmask kita bisa mengkonversinya ke bilangan desimal, dan netmasknya 255.255.192.0.

Soal Latihan
1. /15
2. /25
3. /7

Setelah konversi dari prefix ke netmask sudah sekarng sebaliknya, konversi dari netmask ke prefix.

Konversi Netmask Ke Prefix

Tentukanlah prefix dari netmask berikut:
255.134.0.0 <= untuk mencari prefix kita hanya perlu mengkonversi bilangan tersebut ke bilangan biner.
255 = 11111111
134  = 10000110
0     = 00000000
0     = 00000000
Setelah hasil konversi didapat kita hanya perlu menghitung jumlah angka 1 yang terdapat pada hasil konversi dan didapat prefix /11. 

Soal Latihan
1. 255.255.254.0
2. 255.255.250.0

Dan selamat meteri tentang netmask dan prefix sudah selesai di artikel berikutnya kita akan belajar network address. Admin harap kalian gak akan bosan ketemu bilangan biner dan desimal ya..hahah. Sampai untuk mendesign jaringan pun kita tetap akan membutuhkan bilangan biner dan desimal.


0 Response to "Apa Itu Netmask Dan Prefix | Belajar Pengalamatan Jaringan"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel