Kewajiban Bersyukur Materi Agama Kelas XII Untuk SMK,SMA/MA
Kewajiban Bersyukur
A. Pengertian Syukur
Syukur merupakan suatu bentuk keridhaan kepada rahmat allah dengan kerendahan hati. Pengertian secara lengkap adalah pujian dan pengakuan terhadap nikmat allah yang dilakukan dengan kerendahan hati dan kecintaan menerima berkah yang diberikan.
Lawan dari bersyukur adalah kufur nikmat. Sikap bersyukur adalah salah satu sikap mulia dimata Allah yang muncul karena ridha kepada allah.
- Melaksanakan semua perintah Allah dengan selalu beribadah kepadanya.
- Selalu menjauhi larangan allah dimanapun kita berada.
- Selalu mengucapkan rasa syukur kepada allah.
- Berusah melakukan yang terbaik dalam segala kondisi.
وَاِذْ تَاَذَّنَ رَبُّكُمْ لَىِٕنْ شَكَرْتُمْ لَاَزِيْدَنَّكُمْ وَلَىِٕنْ كَفَرْتُمْ اِنَّ عَذَابِيْ لَشَدِيْدٌ
Dan (ingatlah) ketika Tuhanmu memaklumkan, “Sesungguhnya jika kamu bersyukur, niscaya Aku akan menambah (nikmat) kepadamu, tetapi jika kamu mengingkari (nikmat-Ku), maka pasti azab-Ku sangat berat.”
Dan ingatlah pula ketika Tuhanmu memaklumkan suatu maklumat yang dikukuhkan, “Sesungguhnya Aku bersumpah, jika kamu bersyukur atas nikmat-nikmat-Ku kepadamu, niscaya Aku akan menambah kepadamu nikmat lebih banyak lagi, tetapi sebaliknya, jika kamu mengingkari nikmat-Ku, maka pasti azab-Ku sangat berat.”
sebagai nikmat dari Kami. Demikianlah Kami memberi balasan kepada orang-orang yang bersyukur.
Kami menolong mereka sebagai wujud pemberian nikmat kami kepada mereka. Itu adalah balasan yang kami berikan atas rasa syukur terhadap nikmat yang kami berikan.
فَاذْكُرُوْنِيْٓ اَذْكُرْكُمْ وَاشْكُرُوْا لِيْ وَلَا تَكْفُرُوْنِ ࣖ
Maka ingatlah kepada-Ku, Aku pun akan ingat kepadamu. Bersyukurlah kepada-Ku, dan janganlah kamu ingkar kepada-Ku.
Atas semua kenikmatan itu, Allah menyuruh kaum muslim untuk selalu mengingat-Nya. Maka ingatlah kepada-Ku, baik melalui lisan dengan melafalkan pujian, melalui hati dengan mengingat kekuasaan dan kebijaksanaan Allah, maupun melalui fisik dengan menaati Allah. Jika kamu mengingatku, Aku pun pasti akan ingat kepadamu dengan melimpahkan pahala, pertolongan, dan kebahagiaan di dunia dan akhirat. Bersyukurlah pula kepada-Ku atas nikmat-Ku dengan menggunakannya di jalan-Ku, dan janganlah kamu ingkar kepada-Ku, kepada nikmat-nikmatku, dan mempergunakannya untuk berbuat maksiat.
C. Hikmah Dan Manfaat Bersyukur
- Dengan bersyukur Allah akan menambah nikmat yang kita dapat.
- Orang yang pandai bersyukur akan disukai banyak orang.
- Dengan bersyukur, allah akan mengampuni dosa kita.
- Orang yang pandai bersyukur disukai banyak orang.
- Allah semakin sayang kepada hambanya.
- Dengan bersyukur, setiap pahala yang kita dapatkan dilipatgandakan.
- Hidup menjadi lebih berkah.
- Meningkatkan iman.
- Membuat hati menjadi lebih tenang.
0 Response to "Kewajiban Bersyukur Materi Agama Kelas XII Untuk SMK,SMA/MA"
Posting Komentar